Bismillah! Magister Ekonomi Syariah IAIN SAS Babel Siap Menerima Mahasiswa Baru

Direktur Pascasarjana IAIN SAS Babel Dr Iskandar MHum (kanan), berada di depan Gedung Serba Guna IAIN SAS Babel. (ist)

PANGKALPINANG, TRASBERITA.COM — Ada kabar menggembirakan bagi dunia pendidikan di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Gerak dan langkah Pascasarjana IAIN SAS Babel dalam membangun Bangka Belitung sungguh cepat dan tepat.

Bacaan Lainnya

Pasalnya, belum lama ini Program Studi Magister Pendidikan Agama Islam berhasil meraih akreditasi B.

Sebelumnya selama 5 tahun ini masih menyandang akreditasi C.

Gerakan Direktur Pascasarjana IAIN SAS Babel beserta tim ini telah membuat dunia pendidikan di Babel kembali heboh, dengan hadirnya Magister Ekonomi Syariah Strata Dua (S2) dengan langsung mendapatkan akreditasi BAIK.

Direktur Pascasarjana IAIN SAS Babel Dr H Iskandar MHum membenarkan bahwa ijin dari Kemenag RI sudah turun.

“Sebelumnya ijin dari BAN PT telah kita terima dan Alhmadulillag terakreditasi BAIK pada bulan Februari 2021 lalu. Namun karena kita ini kampus negeri masih menunggu aturan dari kemenang untuk ijin melaksanakannnya,” jelas Iskandar, saat diikonfirmasi Trasberita.com, Senin (28/6/2021) malam.

Dengan KMA RI No 447 tahun 2021 Tentang Izin Penyelenggaraan Prodi Ekonomi Syariah utk Program Magister pada IAIN SAS Babel yang diambil Kabiro IAIN SAS Babel pada Senin (28/6/2021) ini, Pascasarna IAIN SAS Babel sah menerima mahasiswa dan kuliah pada September 2021 mendatang.

“Ini berkah untuk kita semua. Masyarakat selama ini mendoakan agar mudah dalam menempuh pendidikan S2 ekonomi, tidak keluar daerah. Bismillah, hari ini diijabah Allah SWT keinginan tersebut. Kami beserta pengelola hanya kebetulan saja diamanahkan untuk melakukan kinerja sesuai tufoksinyaa. Ini milik masyarakat Babel khususnya dan indonesia umumnya,” ujar Iskandar.

Iskandar meminta kepada semua calon mahasiswa yang sudah mendaftar nama sebelumnya agar segera mendaftar secara resmi.

Pasalnya, kata Iskandar, Pascasarjana IAIN SAS Babel membatasi kuota jumlah mahasiswa.

Soal biaya kuliah, dijelaskan Iskandar, untuk biaya kuliah empat semester (dianggap selesai 2 tahun) hanya Rp 29,3 juta. Biaya ini sudah termasuk uang spps, matrikulasi, pendaftaran, dan wisuda.

“Jadi jika mahasiswa bisa menyelesaikan empat semester, maka itulah biaya yang dikeluarkan, dan semua dana tersebut masuk kas negara,” ujar Iskandar.

Sementara itu Rektor IAIN SAS Babel Dr Zayadi menyampaikan rasa syukurnya atas raiahan Pascasarjana IAIN SAS Babel ini.

“Alhamdulillah, ini berkat kerjasama Pak Direktur IAIN SAS Babel bersama tim. Sehingga hadir satu prodi lagi di Pascasarjana IAIN SAS Babel. Saya ucapkan terimakasih kepada semua yang mendukung IAIN SAS Babel dalam membangun Bangka Belitung ini secara bersama-sama,” ujarnya. (TB01)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *