Penulis: Syamsul Bahri
BANGKASELATAN, TRASBERITA.COM — Banyak cara dalam mewujudkan rasa cinta kepada Baginda Nabi Muhammad SAW.
Diantara ungkapan cinta itu bisa dengan memperbanyak sholawat dan juga membuat berbagai kegiatan keagamaan lainnya.
Seperti yang dilakukan Pengurus Pondok Pesantren Al-Hidayah atau yang sering dikenal Pesantren Gadung ini.
Karena begitu besar cinta kepada Nabi Muhammad SAW, pada hari Kamis 21 Oktober 2021 atau bertepatan dengan 14 Rabiul Awwal 1443 H, Pesantren Gadung melaksanakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW Tahun ini dipusatkan di lapangan upacara Pesantren Gadung. Acara ini diikuti oleh seluruh santri, dengan mengambil tema “Meneladani Nabi Muhammad SAW dalam membentuk generasi yang unggul untuk agama, bangsa dan negara”.
Kegiatan peringatan maulid Nabi Muhammad SAW di Pesantren Gadung tahun ini terasa sangat special, karena disatukan dengan kegiatan wisuda Tahfizh Qur’an Juz 30 Angkatan I bagi para hafizhoh yang ada di pesantren Gadung.
Tujuan disatukannya kegiatan maulid dan wisuda tahfizh quran juz 30 angkatan I ini, agar semua santri dan ustadz-ustadzahnya benar-benar mencintai Rosulullah dan mukjizat yang diberikan kepadanya.
Selain itu dengan adanya wisuda Tahfizh quran ini sebagai apresiasi kepada para santri yang sudah memilih untuk jadi para hafizhoh.
Para hafizhoh ini termasuk ke dalam kelas unggulan di Pesantren Gadung.
Menurut ketua panitia, Siti Nurhayati, terlaksananya kegiatan ini dilatarbelakangi oleh keinginan dan kepedulian para orang tua santri dan para ustadz/ustadzah yang merasa perlu mengadakan peringatan maulid dan sekaligus mengadakan wisuda tahfizh quran juz 30.
Siti Nurhayati menambahkan bahwa acara ini merupakan puncak dari rentetan acara menyambut maulid Nabi Muhammad SAW.
“Sebelum acara ini dilaksanakan, panitia sudah melaksanakan tri lomba untuk para santri. Tri lomba tersebut adalah lomba kaligrafi kontemporer, lomba ceramah agama dan lomba tahfizh quran juz 30,” ujar Nurhayati.
Pelaksanaan lomba dilaksanakan selama 3 hari yaitu tanggal 12-14 Oktober 2021.
Kegiatan ini dihadiri Bupati Bangka Selatan yang diwakili oleh Kabag Kesra, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bangka Selatan, Kapolres Kabupaten Bangka Selatan, Pengurus MUI Kabupaten Bangka Selatan, Ketua Yayasan Pondok Pesantren Modern Al-Hidayah, Kepala KUA Kecamatan Toboali, Plh.
Ikut hadir juga Kepala Desa Gadung, Ketua BPD Gadung, Kepala MTs & MA Al-Hidayah, Orang tua Asuh santri kelas Unggulan dan para undangan lainnya.
Kepala MTs Al-Hidayah, Syamsul Bahri, mewakili pengurus Pesantren Gadung, dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dan mendukung semua kegiatan yang direncanakan dan dilaksanakan oleh Pesantren Gadung, baik secara materil maupun sprituil.
“Saya berharap semoga dukungan dari semua pihak akan terus mengalir terhadap Pesantren Gadung,” ujarnya.
Pada kesempatan sama, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bangka Selatan H Jamaludin, dalam sambutannya mengajak semua stakeholder agar dapat bahu membahu membantu pesantren-pesantren yang ada di Bangka Selatan, terutama pesantren-pesantren yang sedang berjuang untuk maju.
“Bantu juga pesantren-pesantren yang masih dalam kesulitan daripada membantu pesantren-pesantren yang sudah maju,” tukas Jamaludin.
Sementara itu, Bupati Bangka Selatan yang diwakili oleh Kabag Kesra H Adi Hermawan, dalam sambutannya juga menekankan kepada semua yang mampu atau mempunyai rezeki yang lebih untuk memprioritaskan membantu pesantren.
Adi mengibaratkan bahwa sesama muslim itu bagaikan lima jari tangan, jika bersatu maka akan kuat tapi jika tidak bersatu akan lemah.
Kegiatan ini dilaksanakan dengan teknis, melakukan prosesi wisuda tahfizh quran Juz 30 dahulu, baru kemudian dilanjutkan dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang diisi ceramah agama oleh santri yang menjadi juara dalam lomba ceramah agama.
Di akhir acara diadakan diadakan pembagian hadiah untuk para juara perlombaan menyambut Maulid Nabi Muhammad SAW. (TRAS)