PANGKALPINANG, TRASBERITA.COM — Walikota Pangkalpinang Maulan Aklil, ternyata tidak sekadar berjanji akan menyerahkan seluruh gaji pokoknya perbulan untuk membantu warga Pangkalpinang yang sedang menjalani isolasi mandiri.
Keperdulian Walikota Pangkalpinang ini dibuktikan dengan aksi langsung turun membagikan bantuan sosial kepada warga Pangkalpinang yang terpapar covid-19.
Di dampingi Ketua Tim Penggerak PKK Monica Haprinda dan Forkopimda Pangkalpinang, Walikota Pangkalpinang Maulan Aklil melepas pembagian bantuan sosial kepada warga terpapar Covid-19, di Kantor Walikota Pangkalpinang, Rabu (14/7/2021) malam.
Bantuan sosial tersebut diserahkan kepada warga yang menjalankan isolasi mandiri karena positif Covid-19.
Isinya berupa paket makanan, vitamin dan madu yang dibeli dari para pelaku UMKM.
Tidak hanya melepas tim pembagian bantuan sosial, bahkan Molen sapaan akrab Walikota Pangkalpinang ini, juga turun langsung bersama istri menemui sejumlah warga yang sedang menjalani isolasi mandiri di rumah.
Molen mengajak warga yang saat ini sedang menjalani isolasi mandiri untuk bersabar dan tetap menjalankan protokol kesehatan.
Molen dan istri juga memotivasi warga yang sedang isolasi mandiri untuk berusaha meningkatkan imun dan juga mengkomsusi obat dan pola makan secara teratur, agar cepat sembuh.
“Saya mewakili Pemkot Pangkalpinang bersimpati dengan warga yang saat ini sedang mengalami isolasi mandiri karena terpapar covid-19. Saya meminta warga bersabar, berobat dan terus disiplin menerapkan protokol kesehatan,” ujar Molen.
Molen menyatakan bantuan yang diberikan kepada warga Pangkalpinang yang sedang isolasi mandiri ini merupakan dukungan moril dan juga guna memberikan semangat kepada warga yang menjalani isolasi mandiri.
Molen berharap dapat memberikan dampak positif bagi warga penerima bantuan tersebut.
Wilayah yang menjadi tujuan kunjungan Walikota bersama rombongan membagikan paket-paket tersebut, antara lain Kelurahan Opas Indah dan Kelurahan Jerambah Gantung.
“Saya juga meminta semua warga Pangkalpinang untuk berhati-hati saat beraktivitas di luar rumah. Sekarang ini kita harus lebih ketat menerapkan prokes, bukan 3M lagi tetapi sudah harus 5M. Tidak lupa kita juga berdoa, semoga seluruh warga Pangkalpinang senantiasa dilimpahkan kesehatan oleh Allah SWT. Aamiin,” tukas Molen.
Sebelumnya, beberapa hari lalu, guna ikut membantu penanganan Covid-19, Molen mengalihkan seluruh gaji pokoknya per bulan untuk membantu warga.
Gaji itu diserahkannya ke Dinas Sosial yang kemudian menginventarisir siapa saja penerima bantuan. (TB01)